SHARE

istimewa

Musim ini juga sekaligus pula menyaksikan pendulum keberuntungan berayun bolak-balik dari Rea ke rival utamanya Razgatlioglu.

Rea sudah tak sabar lagi ingin menjajal trek baru di Sirkuit Mandalika dan bertarung di sirkuit sepanjang 4,3km dengan 17 tikungan itu.

"Ini terlihat seperti sirkuit yang akan cocok dengan kekuatan ZX10-RR kami," kata Rea.

"Kami akan bekerja keras pada Jumat untuk mempelajari sirkuit dan menyempurnakan seting kami.

"Kami tiba di sana tertinggal 30 poin di kejuaraan tapi kami akan bertarung hingga akhir. Saya merasa semua tekanan telah hilang sekarang, saya bisa membalap dengan bebas tanpa beban dan targetnya jelas.

"Dengan tiga kesempatan mencetak poin berada di depan mata saya akan tampil 100 persen memberikan yang maksimal."

Rea juga harus mewaspadai Scott Redding dari tim Aruba.it Racing-Ducati karena ia masih memiliki peluang mengklaim posisi runner-up di saat kedua pebalap terpaut 36 poin dengan 62 poin maksimal yang diperebutkan di seri penutup di Indonesia ini.

Di saat Razgatlioglu dan Rea menjadi perhatian utama, tiga pabrikan yakni Yamaha, Ducati dan Kawasaki, juga bakal bertarung ekstra ketat demi merebut mahkota klasemen konstruktor.
 

Halaman :