SHARE

Istimewa

CARAPANDANG.COM - Presiden Jokowi meninjau pelaksanaan vaksinasi dari pintu ke pintu di Tarakan, Kalimantan Utara.  Saat meninjau vaksinasi tersebut, Presiden juga mengatak para duta besar negara sahabat. 

"Saya datang ke kota Tarakan, provinsi Kalimantan Utara untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi dari pintu ke pintu,  yang dilaksanakan secara jemput bola yang dikoordinasi oleh BIN (Badan Intelijen Negara)," ujarnya di Tarakan, Kaltara, Selasa.

Presiden mengatakan melalui vaksinasi dari pintu ke pintu masyarakat akan dengan mudah mendapatkan vaksin dengan cepat. Sebab, vaksinator lah yang datang dari rumah ke rumah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Ini untuk mempercepat capaian vaksinasi secara nasional karena kita berharap di akhir tahun nanti lebih dari 70 persen penduduk kita telah divaksinasi," tambah Presiden.

Jumlah total peserta vaksinasi dari pintu ke pintu maupun vaksinasi terpusat adalah 70 ribu orang. Mereka tidak hanya tinggal di Kalimantan Utara tapi juga di provinsi-provinsi lainnya yaitu di Kalimantan Tengah, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Tengah dan Gorontalo.

"Hari ini peserta vaksinasinya sebanyak 70 ribu orang, 30 ribu (adalah) masyarakat yang dilakukan dengan 'door to door' dan 40 ribu pelajar SMP, SMA, SMK dan para santri," ungkap Presiden.

Tags
SHARE